Meski Berdekatan di TKP Margriet dan Agus Tay Tak Saling Menyapa
Meski berada di dalam lokasi yang sama, namun keduanya tidak bertegur sapa
Editor: Budi Prasetyo
Tribun Bali/Edi Suwiknyo
Kedua tersangka kasus pembunuhan Engeline yakni Margriet Chirstina Megawe dan Agus Tay Hamba May tiba di TKP Jalan Sedap Malam No 26, Kesiman, Denpasar, Senin (6/7/2015).
TRIBUNNEWS.COM.DENPASAR - Kuasa Hukum Agus Tay Hamba May, Hotman Paris Hutapea mengatakan kedua tersangka sudah berada di dalam lokasi kejadian di rumah Margriet, di Jalan Sedap Malam No 26, Denpasar, Bali.
Meski berada di dalam lokasi yang sama, namun keduanya tidak bertegur sapa.
"Mereka tak berkomunikasi, belum ada interaksi," ujar Hotman, Senin (6/7/2015).
Kata dia, posisi duduk mereka hanya berjarak dua meter.
Masing-masing dijaga oleh petugas dari kepolisian.
"Agus dijaga oleh polisi bersenjata, sedangkan Margriet dibawa oleh polwan. Mereka tak bertegur sapa," katanya. (*
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.