Gedung Perpustakaan SDN 1 Lintangkanan Empatlawang Tiba-tiba Ambruk
Tidak ada badai tak ada gempa, dinding gedung perpustakaan SDN 1 Lintangkanan, Kabupaten Empatlawang, Provinsi Sumatera Selatan ambruk.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, EMPATLAWANG - Tidak ada badai tak ada gempa, dinding gedung perpustakaan SDN 1 Lintangkanan, Kabupaten Empatlawang, Provinsi Sumatera Selatan ambruk.
Beruntung saat kejadian tidak ada pihak sekolah ataupun siswa sehingga tidak ada korban jiwa.
Salah seorang sumber Sripoku.com yang merupakan warga desa setempat, Rusiwan, Rabu (5/8/2015) menyebutkan, ambruknya dinding perpustakaan SDN 1 Lintangkanan yang berada di Desa Babatan tersebut diduga karena kualitas bangunan yang tidak bagus.
Pasalnya, belum genap lima tahun, bangunan dengan sumber dana DAK tahun 2010 tersebut sudah ambruk.
"Sekarang sebagian dinding sudah ambruk membuktikan bahwa perkerjaan tersebut tidak sesuai standar yang ditentukan dalam Permendiknas. Beruntung saat kejadian tidak ada orang di dalamnya, sehingga tidak ada korban jiwa," ungkapnya.
Dikatakannya, ambruknya dinding baru beberapa hari lalu sangat mengkhawatirkan, karena ditakukan bagian dinding lainnya menyusul ambruk.
Meskipun saat ini ruangan itu sudah dikosongkan dan buku-buku yang ada sudah dipindahkan, masih membahayakan murid yang ada. Pasalnya masih banyak warga yang mendekati sekitar lokasi.
"Khawatirnya, dinding kembali ambruk saat siswa sedang ramai di sekitar lokasi, sehingga ada korban jiwa. Makanya, kita harapkan agar ambruknya dinding ini jangan dibiarkan begitu saja," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.