Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologi Bentrok TNI-Polri di Polewali Mandar

Oknum TNI dan Polri terlibat bentrok di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), Minggu (30/8/2015) sore.

Editor: Sanusi
zoom-in Kronologi Bentrok TNI-Polri di Polewali Mandar
Tribun Timur

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Oknum TNI dan Polri terlibat bentrok di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), Minggu (30/8/2015) sore.

Informasi yang dihimpun Tribun-Timur.com, bentrokan berawal ketika sejumlah prajurit TNI dari satuan 721 Makkasau dan personel polisi dari Polres Polman melakukan pengamanan road race di Stadion Manding, Polman, tadi siang.

Saat kedua institusi itu melakukan penjagaan, sekitar pukul 13.00 wita, Bribda Ambo Sikki menegur orang-orang yang terlalu merangsek ke lintasan road race karena dinilai membahayakan keselamatan mereka. Ternyata, diantaranya yang merangsek terlalu jauh itu di lintasan itu ada anggota TNI berpakaian sipil.

Sekitar pukul 15.00 wita, seorang personel TNI memukul Bribda Ambo Sikki. Perkelahian terjadi, namun dapat dilerai oleh Kapolres Polman.

Berselang 40 menit kemudian, sekitar 50 personel TNI dari 721 melakukan penyerangan anggota Polri yang sedang bertugas dengan menggunakan badik, sangkur, double stik, dan batu. Sempat terjadi tembakan. (Muh Hasim Arfah)

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas