Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dirut TransJakarta Tegaskan Kebakaran Tak Ganggu Operasional Transjakarta Besok Pagi

Dirut PT TransJakarta, Antonius Kosasih, membantah, bahwa pool bus yang terbakar, di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat

Editor: Sugiyarto
zoom-in Dirut TransJakarta Tegaskan Kebakaran Tak Ganggu Operasional Transjakarta Besok Pagi
Tribunnews.com/Dany Permana
ilsutrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dirut PT TransJakarta, Antonius Kosasih, membantah, bahwa pool bus yang terbakar, di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, bukan pool TransJakarta.

Menurut Kosasih, pool tersebut, merupakan pool bus yang disewa oleh PT Trans Batavia (TB).

"Atas kebakaran tersebut, sama sekali tidak ada kerugian di pihak TransJakarta," kata Kosasih, saat dihubungi Warta Kota, Selasa (1/9/2015).

Namun, menurut Kosasih, sebenarnya, TB juga merupakan salah satu operator bus TransJakarta.

Ia pun menegaskan, bahwa kebakaran tersebut tidak akan mempengaruhi operasional esok hari.

"Tetapi kami belum mendapat konfirmasi final mengenai penyebab dan akibat dari kebakaran di pool bus Rawa Buaya yang disewa oleh PT. Trans Batavia tersebut," katanya.

Pool itu sendiri, lanjut Kosasih, merupakan lahan milik Pemprov DKI Jakarta.

BERITA TERKAIT

Kemudian, disewa oleh TB dan sama sekali tidak ada hak pengelolaan atau pemanfaatannya pada TransJakarta.‎

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas