Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kabut Asap Selimuti Salat Ied Muhammadiyah di Palembang

Meski sempat menipis beberapa hari belakangan, kabut asap kembali menebal di Palembang, Rabu (23/9/2015) pagi.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Kabut Asap Selimuti Salat Ied Muhammadiyah di Palembang
SRIPOKU.COM/YANDI TRIANSYAH
Seorang anak yang akan melaksanakan Salat Ied bersama warga Muhammadiyah lainnya menyaksikan kabut asap yang sedang menyelimuti Palembang, Rabu (23/9/2015). 

Laporan wartawan Sriwijaya Post, Yandi Triansyah 

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG  -  Muslim Muhammadiyah di Palembang terpaksa menjalankan salat Ied di dalam kepungan kabut asap.

Meski sempat menipis beberapa hari belakangan, kabut asap kembali menebal di Palembang, Rabu (23/9/2015) pagi.

Kondisi ini mengganggu pelaksanaan Salat Idul Adha yang diselenggarakan warga Muhammadiyah di Palembang.

Tak terkecuali di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB) yang menjadi pusat salat Idul Adha warga Muhammadiyah Palembang.

Kawasan BKB diselimuti kabut asap yang relatif tebal.

Melihat kabut asap menebal warga terpaksa menggunakan masker ketika mendatangi lokasi tersebut. Meski demikian, warga tetap antusias untuk melaksanakan salat Ied.

BERITA TERKAIT
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas