Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kematian Personel Brimob Kelapa Dua Jakarta, Briptu JL, Diduga Bunuh Diri Tembak Kepala

Seorang personel Brimob Kelapa Dua Jakarta, Briptu JL, yang jenazahnya ditemukan di dekat posnya di Parigi Moutong, Sulteng, diduga bunuh diri.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Kematian Personel Brimob Kelapa Dua Jakarta, Briptu JL, Diduga Bunuh Diri Tembak Kepala
Ilustrasi jenazah. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang personel Brimob Kelapa Dua Jakarta, Briptu JL, yang jenazahnya ditemukan di dekat posnya di Desa Dolago, Kecamatan Parigi Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sulteng, Minggu (4/10/2015) pagi, diduga kuat meninggal dunia karena bunuh diri.

"Hasil olah tempat kejadian perkara diketahui bahwa yang bersangkutan bunuh diri. Namun, penyelidikan lebih mendalam masih terus dilakukan," kata Kabid Humas Polda Sulteng AKBP Hari Suprapto yang dihubungi Antara melalui telepon, Minggu malam.

Menurut Hari, jenazah Briptu JL ditemukan di sekitar pos tempat tugasnya di Desa Dolago, Minggu pagi, sekitar pukul 05.30 Wita dengan luka tembak di pelipis.

Ia diduga menembak kepalanya dengan senjata dinas yang dikuasainya dan senjata itu ditemukan di dekat jenazah yang bersangkutan.

Mengenai motif bunuh diri tersebut, Hari mengatakan masih dalam penyelidikan.

Beberapa rekan korban masih akan dimintai keterangan mengenai keadaan dan pribadi Briptu JL selama bertugas di Poso.

Briptu JL bersama sejumlah rekannya dari Brimob Kelapa Dua Jakarta telah bertugas untuk pengamanan di Poso dan Parigi Moutong sejak sekitar sebulan terakhir.

Berita Rekomendasi

Jenazah yang bersangkutan telah diterbangkan ke Ambon untuk dikebumikan di kampung halamannya di Maluku dengan pesawat terbang dari Bandara Mutiara Palu pada Minggu malam pukul 21.00 Wita.

Jenazah telah menjalani otopsi di RSU Bhayangkara Palu.

Sampai saat ini, kata Hari, belum ditemukan petunjuk bahwa kematian Briptu JL terkait dengan aksi teror kelompok Santoso yang hingga saat ini masih diburu polisi lewat Operasi Camar Maleo III di Poso dan sekitarnya.  (Antaranews.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas