Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fatimah Tak Ikut Pulang ke Banjarbaru, Kemenag Kategorikan Jemaah Gaib

Istri Ali, Fatimah binti Abdul Hamid tidak diketahui keberadaannya saat dirawat di RS Arafah, Makkah, 24 September 2015 lalu.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Fatimah Tak Ikut Pulang ke Banjarbaru, Kemenag Kategorikan Jemaah Gaib
TRIBUN PONTIANAK/DESTRIADI YUNAS JUMASANI
Jemaah haji kesusahan melewati penjemput yang berebut untuk menyalami jemaah haji saat akan keluar dari pintu pemondokan usai acara penyambutan oleh Kanwil Kemenag Kalbar, di Asrama Haji Pontianak, Jl Sutoyo, Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (14/10/2015) sekitar pukul 13.00 WIB. Sebanyak 439 jemaah haji asal Kota Singkawang, Kabupaten Mempawah, dan Kabupaten Kubu Raya, tergabung dalam Kloter 11 dan merupakan kedatangan pertama dari Embarkasi Batam ke Pontianak pada musim haji 1436 Hijriah. TRIBUN PONTIANAK/DESTRIADI YUNAS JUMASANI 

TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Molor sekitar 30 menit dari jadwal, pesawat Garuda Indonesia GA 8201 yang membawa jemaah haji Kloter BDJ-01 Embarkasi Banjarmasin, akhirnya mendarat di Bandara Syamsudin Noor, Banjarbaru, Jumat (16/10/2015) pukul 08.35 Wita.

Di sana telah menunggu anggota keluarga dan kerabat. Rasa haru bercampur kebahagiaan terpancar dari wajah-wajah mereka saat bertemu.

Namun, kondisi berbeda dirasakan salah seorang anggota jemaah, Ali Djaini Koso dan para penjemputnya. Mereka dirundung rasa duka yang mendalam.

Pasalnya, istri Ali, Fatimah binti Abdul Hamid tidak diketahui keberadaannya saat dirawat di RS Arafah, Makkah, 24 September 2015 lalu.

Menanggapi itu Kepala Kanwil Kemenag Kalsel, HM Tambrin mengatakan tidak ada batas waktu pencarian untuk menemukan Fatimah.

"Sama sekali belum ada informasinya. Keberadaan dan kondisi yang bersangkutan belum diketahui. Oleh karena itu, untuk sementara, kami kategorikan sebagai jemaah gaib," kata Tambrin.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas