Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pramuka Riau Dirikan Rumah Singgah Oksigen untuk Warga Terdampak Kabut Asap

Kalau mereka bisa buat Rumah Singgah Oksigen bagi warga terdampak kabut asap, Negara harus bisa lakukan lebih.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Pramuka Riau Dirikan Rumah Singgah Oksigen untuk Warga Terdampak Kabut Asap
Dokumentasi Kwarda 04 Riau
Warga menikmati asupan oksigen di Rumah Singgah Oksigen yang didirikan Kwarda 04 Riau di Jalan Diponegoro 15 Pekanbaru, Sabtu (24/10/2015). 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Sesri

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Sebagai bentuk kepedulian pada kesehatan masyarakat Riau, khususnya Pekanbaru, akibat kabut asap, Kwartir Daerah 04 Riau membuka Rumah Singgah Oksigen.

Andalan Daerah Kwarda Riau, Alfa Nonie, kepada Tribunpekanbaru.com, Sabtu (24/10/2015), mengatakan Rumah Singgah Oksigen ini berada di Jalan Diponegoro 15 Pekanbaru, Riau.




Kwarda Riau sengaja membuka rumah singgah oksigen melihat kondisi kualitas udara Pekanbaru yang masih buruk dan tidak sehat. "Tidak hanya sebagai rumah singgah oksigen, kita ada dokter juga," ujar Alfa.

Rumah singgah ini diperuntukkan bagi siapa saja yang membutuhkan. Terutama untuk membantu kelompok-kelompok yang rentan terhadap dampak kabut asap. Misalnya anak-anak dan juga lansia.

Layanan Rumah Singgah Oksigen ini dibuka mulai hari ini dan dibuka mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB. Kwarda Riau juga menerima siapa saja yang ingin memberikan donasi untuk kegiatan melawan asap.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas