Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Atjeh All Star Uji PPLP Sebelum Tantang Tim Porwil

Kesebelasan Atjeh All Star akan menguji kemampuan pemain sepakbola PPLP Aceh dalam partai ujicoba di Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Atjeh All Star Uji PPLP Sebelum Tantang Tim Porwil
Serambi Indonesia/Muhammad Hadi
Pemain PPLP Aceh menjalani latihan rutin di Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh, Senin (27/7/2015) sore. Latihan ini dalam rangka mempersiapkan pemain guna mempertahankan juara dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sepakbola Antar-PPLP/PPLPD/SKO di Maluku Tahun 2016. 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Muhammad Hadi

TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Kesebelasan Atjeh All Star akan menguji kemampuan pemain sepakbola PPLP Aceh dalam partai ujicoba di Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh, Kamis (5/11/2014) sore.

Duel ini melihat komposisi ideal tim sebelum menantang skuad Porwil Aceh di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Jumat (6/11/2015) malam.

Kubu Atjeh All Star tentu saja tak mau dipermalukan oleh anak-anak PPLP. Secara fisik mereka dipastikan mampu merepotkan barisan bawah Atjeh All Star.

Apalagi, sejumlah pilar tim asuhan Yusmahdi Machmud dan Saiful Imran merupakan pemain yang pernah menjadi juara dalam Kejurnas Sepak bola Antar PPLP/ PPLPD 2015 di Bangka Belitung.

Kala itu anak-anak Serambi Mekkah merebut mahkota juara setelah mengalahkan Tim PPLP Jawa Tengah dengan skor tipis 1-0 pada laga final di Stadion Depati Amir, Pangkalpinang, Bangka Belitung, Minggu (31/5/2015).

Melawan Atjeh All Star, PPLP mengandalkan Hidayatul Akbar, Reza Fahlevi, Fayrushi, Arif Munandar, Mulia Rahmi, Bilal Birrabbah, Risky Yunus, Teuku Noer Fadil, Irfan, T Zainal Arifin, dan Aulia Hidayat. Tim PPLP tak gentar menghadapi pemain Atjeh All Star yang diperkuat sejumlah pemain yang sarat pengalaman.

Berita Rekomendasi

"Kami sudah siap melawan Atjeh All Star. Ini juga bagian dari persiapan untuk mempertahankan gelar juara di Kejurnas PPLP di Maluku tahun 2016," tegas Asisten Pelatih PPLP Aceh, Saiful Imran kepada Serambi (Tribunnews.com Network).

Namun, Atjeh All Star yang diasuh Zulkifli Alfat, Wahyu AW dan Zulkarnaen ini siap memberikan tontonan menarik dan ancaman bagi PPLP. Aulia Rahman, Rahmad, Kurniawan, Defri Rizki, Jessi Gunawan, Mukhlis Nakata, Ferri Komul, dan Syakir Sulaiman siap mengobrak-abrik pertahanan PPLP.

Apalagi, ini partai ujicoba bagi Atjeh All Star sebelum menghadapi tim sepakbola Porwil Aceh di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Jumat (6/11/2015) malam.

Nantinya akan menjadi evaluasi sebelum melawan tim Porwil.

"Para pemain sudah siap untuk diturunkan menghadapi pemain PPLP Aceh," ujar Asisten Pelatih Atjeh All Star, Wahyu AW.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas