Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bakar Ban, Ratusan Buruh Blokade Jalan di Depan Kantor Gubernur Sumut

Melihat aksi tersebut, sejumlah personil gabungan dari Polresta Medan dan Polda Sumut kemudian bergerak.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Bakar Ban, Ratusan Buruh Blokade Jalan di Depan Kantor Gubernur Sumut
TRIBUN MEDAN/ARRAY A ARGUS
Ratusan buruh di Sumatera Utara saat menggelar aksi bakar ban di depan kantor Gubenur Sumut di Jl Diponegoro Medan, Kamis (5/11/2015). 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  -  Ratusan kelompok buruh dari berbagai aliansi kembali menggelar aksi di depan kantor Gubenur Sumatera Utara di Jl Diponegoro, Kamis (5/11/2015).

Dalam aksinya, ratusan buruh yang membawa berbagai bendera ini melakukan aksi bakar ban.

Melihat aksi tersebut, sejumlah personil gabungan dari Polresta Medan dan Polda Sumut kemudian bergerak.

Beberapa diantaranya lantas menyebar di sekitar massa aksi.

"Kita harus tetap menolak Peraturan Pemerintah (PP) No78 tahun 2015 tentang pengupahan. Karena apapun ceritanya, PP tersebut tidak berpihak kepada buruh," teriak orator dengan pengeras suara, Kamis (5/11/2015) sore.

Berdasarkan pantauan Tribun, ban bekas tersebut di bakar tepat di tengah badan jalan.

BERITA REKOMENDASI

Akibat pembakaran ban ini, sepanjang jalan di Jl Diponegoro ditutup dan dialihkan melalui Jl Cut Mutia.

Sepeda motor ratusan buruh juga diparkirkan di tengah jalan sehingga menyulitkan petugas Satuan Lalulintas mengontrol arus lalulintas. Hingga saat ini, kelompok buruh masih melakukan blokade di badan jalan.

"Kelompok buruh jangan mau kalah dengan pemerintah. Apalagi dengan Jokowi," teriak ratusan massa sembari mengibarkan bendera buruh.

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas