Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kabut Asap Masih Selimuti Batam

Kabut asap yang terjadi akibat kebakaran hutan di wilayah Sumatera Utara, hingga saat ini masih dirasakan warga Batam, Provinsi Kepri, Kamis.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kabut Asap Masih Selimuti Batam
Tribun Batam/Alvin Lamaberaf
Kabut asap yang terjadi akibat kebakaran hutan di wilayah Sumatera Utara, hingga saat ini masih dirasakan warga Batam, Provinsi Kepri, Kamis (5/11/2015). 

Laporan Wartawan Tribun Batam, Alvin Lamaberaf

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Kabut asap yang terjadi akibat kebakaran hutan di wilayah Sumatera Utara, hingga saat ini masih dirasakan warga Batam, Provinsi Kepri, Kamis (5/11/2015).

Kabut asap biasanya terlihat saat pagi hari dan malam hari. Disaat siang hari kabut asap tidak begitu terlihat karena adanya cahaya matahari. Namun pada pagi dan malam hari kabut asap terlihat jelas.

Akibat kabut asap, para pengendara yang melintas di jalan pada pagi dan malam hari menjadi terganggu. Tidak hanya karena menghirup kabut asap tetapi karena tidak bisa melihat kendaraan yang melintas di jalan.

"Kalau pagi dan malam kita terganggu karena ngga bisa lihat kendaraan depan kita. Mau selip asap atau motor dan mobil di depan," ujar Gobi Jawang dan pengendara lainnya, Kamis (5/11/2015) dini hari.

Selain itu pengendara lainnya mengaku sangat terganggu dengan kabut asap itu. Sehingga mereka tidak bisa keluar rumah bersama anggota keluarganya.

"Sejak kabut asap kita jarang keluar dengan keluarga," ujar Malik, warga Batuaji.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas