Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jelang Kedatangan Wapres ke Kampar, Personel TNI Menginap di Rumah Warga

Personel TNI kemungkinan akan bermalam di rumah penduduk jelang kedatangan Wakil Presiden Jusuf Kalla di kongres HMI di Kampar, Riau.

Editor: Y Gustaman

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Danrem 031 Wirabima, Brigjen TNI Nurendi, mengatakan kemungkinan personelnya akan bermalam di rumah penduduk jelang kedatangan Wakil Presiden Jusuf Kalla di kongres HMI, Riau.

"Kemungkinan personel bermalam di rumah warga. Jadi dukungan moril juga sangat butuhkan. Setidaknya ada kopi dan singkong rebus disuguhkan," ujar Nurendi di sela rapat persiapan penyambutan kedatangan Kalla di kantor Gubenur Riau, Jumat (20/11/2015).

"Pengamanan difokuskan mulai dari kedatangan dan kepulangan Wapres. Sedangkan selama acara kongres kita hanya membantu personel Polri," imbuh dia.

Rencananya, Kalla mendarat di Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, Minggu (22/11/2015) pukul 10.00 WIB. Ia dijadwalkan membuka kongres HMI di Hotel Labersa, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar.

"Sampai saat ini belum ada konfirmasi kegiatan lain yang dilaksanakan Kalla usai membuka kongres karena langsung meninggalkan Riau," imbuh Nurendi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas