Pesulap Demian Hibur Warga Medan di Peluncuran SIM Online
Pesulap kenamaan Demian hadir di tengah acara peluncuran SIM online di lapangan Merdeka, Medan, Sumatera Utara, Minggu (6/12/2015).
Penulis: Jefri Susetio
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Pesulap kenamaan Demian hadir di tengah acara peluncuran SIM online di lapangan Merdeka, Medan, Sumatera Utara, Minggu (6/12/2015).
Warga yang hadir bertepuk tangan saat Demian muncul mengenakan pakaian serba hitam.
"Apa kabar Medan, saya patut senang datang ke Medan. Nanti saya akan memperlihatkan ragam trik di sini," ujar Demian mengawali menyapa masyarakat yang datang.
Tidak hanya masyarakat umum berebut mengambil gambar Demian saat beraksi, tapi beberapa wanita polisi juga antusias mengambil gambar lewat telepon genggam.
"Dik pinggir dulu, enggak tampak oleh kami. Menjauh dulu," ujar seorang wanita polwan berkaus putih.
Pantauan www.tribun-medan.com, Demian tak lama tampil di hadapan ratusan warga setelah memperlihatkan beberapa atraksi sulap, satu di antaranya tentang kehidupan yang pernah mengalami kegagalan.
"Ayo kain putih panjangnya mana. Kain panjang ini seperti kehidupan manusia yang punya masa lalu, yang pernah gagal. Manusia punya fase kehidupan yang harus dilalui dan harus bangkit," katanya sembari berjalan.
Dia menambahkan, setiap menjalani kehidupan manusia tidak luput dari kegagalan. Tapi, manusia harus belajar dari kegagalan dan bangkit untuk meraih keberhasilan.
"Kain putih ini ibarat kegagalan saya akan potong kain ini. Kemudian ada petugas yang mengikat kembali kain," ujarnya.
Tidak lama kemudian, ia mengunting kain putih, serta satu temannya menarik ke belakang. Setelah itu, kain yang terputus tersebut diikat secara kuat.
Demian kembali mengunting sisa buntalan pada kain yang terikat itu. Ia lalu memegang kain secara perlahan, saat dibuka kembali kain yang semula putus tersambung.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.