Gaji Lima Bulan Belum Cair, Seratusan Karyawan KKA Geruduk Pabrik
Menurutnya, gaji yang belum dibayar terhitung sejak September 2015 hingga Januari 2016.
Editor: Wahid Nurdin

SERAMBI INDONESIA/SAIFUL BAHRI
Seratusan karyawan PT Kertas Kraft Aceh (KKA) Aceh Utara berdemo di depan pabrik tersebut untuk menuntut gaji mereka yang belum dibayar sejak lima bulan terakhir, Kamis (4/2/2016).
Laporan wartawan Serambi Indonesia, Saiful Bahri
SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Seratusan karyawan PT Kertas Kraft Aceh (KKA) Aceh Utara berdemo di depan pabrik tersebut untuk menuntut gaji mereka yang belum dibayar sejak lima bulan terakhir, Kamis (4/2/2016).
Aksi demo yang dimulai sejak pagi, tersebut juga ikut memblokir pintu utama dan pintu pabrik perusahaan tersebut.
"Aksi demo ini akan terus kami lakukan sampai ada kepastian gaji kami dibayar oleh pihak manajemen," jelas Koordinator Aksi, Azhari Hasan.
Menurutnya, gaji yang belum dibayar terhitung sejak September 2015 hingga Januari 2016.(*)
Berita Rekomendasi