Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sembilan Pelajar Bolos Diduga Nikmati Uap Lem Aibon

Sembilan pelajar diamankan polisi karena bolos sekolah dan mereka diduga mengirup uap lem aibon yang mengandung zat Lysergic Acid Diethylamide (LSD).

Penulis: Ferdinand Ranti
Editor: Y Gustaman

Sedang bolos 9 siswa diamankan polisi, 2 lem adiktif diamankan

Laporan Wartawan Tribun Manado, Ferdinand Ranti

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Polisi mengamankan sembilan pelajar sekolah menengah atas dan sekolah menengah pertama karena bolos sekolah. Satu dari mereka ada pelajar putri.

Pada saat jam sekolah, Rabu (10/2/2016), para siswa tidak mengikuti pelajaran, diduga bolos untuk mengonsumsi mengirup uap lem aibon yang mengandung zat Lysergic Acid Diethylamide (LSD). Orang yang mengirup uapnya akan berhalusinasi.

Polisi mengamankan dua kaleng lem dari tangan para pelajar yang kerap nongkrong di Kelurahan Komo, Kecamatan Wenang, Kota Manado.

Pelajar sekolah menengah atas yang diamankan adalah SA (15), AP (15), RK (15), RP (16), FE (16), AM (15), FH (16), ARI (15), sementara pelajar sekolah menengah pertama adalah AL (13).

"Kami tidak mengirup lem Aibon. Yang punya lem itu lari saat polisi datang. Kami merasa tidak melakukan apa-apa jadi tidak takut," SA membela diri.

Berita Rekomendasi

Sementara AP mengaku tidak mengikuti mata pelajaran. Ia membantah mengirup uap lem aibon, "Saya bolos sekolah, tapi lem aibon bukan milik kami, apalagi sampai mengirupnya," kata dia.

Kasubag Humas Polresta Manado, AKP Agus Marsidi, membenarkan sembilan pelajar terjaring karena bolos. "Mereka diberikan pembinaan dan dikembalikan kepada orang tua," beber dia.

Marsidi mengimbau orangtua agar mendidik dan membina anak mereka tidak terjerumus hal negatif.

"Sangat disayangkan penerus bangsa saat kegiatan belajar mengajar mereka berada di luar sekolah (bolos)," kata Agus Marsidi mengungkapkan kekesalannya.

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas