Seperti Lapangan Golf, Kini Pemancingan Jadi Tempat Lobi Bisnis
Memancing juga menjadi hobi, olahraga, kegiatan wisata, bahkan cara melestarikan lingkungan.
Penulis: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Dulu kegiatan memancing masih dianggap sebuah kegiatan yang sia-sia, hanya buang-buang waktu.
Seiring perkembangan jaman, pelan namun pasti pandangan itu mulai berubah.
Ini nampak banyaknya stasiun televisi menayangan acara memancing ikan.
Memancing tak sekedar untuk memenuhi kebutuhan pangan namun menjadi hobi, olahraga, kegiatan wisata, bahkan cara melestarikan lingkungan.
"Seperti halnya golf, memancing ternyata dimanfaatkan pengusaha untuk melakukan lobi-lobi bisnis," kata Pratama, pemilik pemancingan Adhiraja, saat ditemui di kolam pemancingan miliknya di Tanah Baru, Depok, Jawa Barat, Minggu (21/2/2016).
Ia menyebut, memancing ikan untuk meningkatkan produktivitas pekerja ketika harus kembali bekerja keesokan harinya.
"Karena sebagai hobi yang menyenangkan saat libur, akan meningkatkan stamina orang bekerja," katanya.
Memancing itu bisa jadi media rekreasi bagi para karyawan yang penat dengan pekerjaan sehari-hari.
"Di tempat memancing, mereka bisa beristirahat, mengembalikan stamina dan kesegaran pikiran. Karena memancing memberikan kepuasan tersendiri,” ujarnya.
Menurut Pratama yang akrab disapa Poci itu, tempat pemancingan yang asri, hijau, dan ramah lingkungan juga bisa menjadi destinasi wisata bagi keluarga.
Tentang kolam pemancingannya, di Adhiraja dan Deluna, tidak hanya menyediakan lokasi memancing untuk olahraga, tapi ada juga pemancingan rekreasi, bahkan untuk anak-anak.
"Harapan saya orang mendapatkan kebahagiaan yang sama saya rasakan. Bagaimana cara mancing yang baik dan sadar lingkungan. Misalnya, kalau kail mengenai badan ikan maka tidak dihitung, agar orang mancing berhati-hati tidak asal narik joran, karena itu akan merusak ikan," jelasnya.
Kolam Pemancingan Adhiraja memiliki luas sekitar 8.000 meter persegi yang dikhususkan untuk pemancingan kategori Galatama.
Ukuran ikan patin terbesar di kolam itu adalah 15 kg yang jumlahnya 50 ekor.
Sedangkan, ukuran ikan patin lainnya antara 1 kg-9 kg telah disebar sebanyak 15 ton. Dalam waktu dekat kolam itu akan dipenuhi oleh ikan patin dengan ukuran antara 10 kg-15 kg.
Sementara Deluna, merupakan pemancingan rekreasi ikan mas dikompleks yang sama, juga ada kolam pemancingan ikan nila dan gurame yang dikhususkan bagi anak-anak.