Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Temukan Bayi Laki-laki Tewas di Pinggir DAM

Ngatman juga mengatakan, diduga bayi tersebut juga baru saja dibuang.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Warga Temukan Bayi Laki-laki Tewas di Pinggir DAM
SRIWIJAYA POST/SUGIH MULYONO
SRIPOKU.COM/SUGIH MULYONO Petugas saat mengevakuasi jasad bayi laki-laki yang ditemukan di pinggir dam Jalan Rawa Sari RT 38/11 Kelurahan 20 Ilir D-II Kecamatan Kemuning Palembang, Rabu (24/2) sekitar pukul 15.00. 

Laporan wartawan Sriwijaya Post, Sugih Mulyono

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG  -  Sesosok bayi laki-laki berusia lima bulan yang sudah tak bernyawa ditemukan warga di pinggir DAM Jalan Rawa Sari RT 38/11 Kelurahan 20 Ilir D-II Kecamatan Kemuning Palembang, Rabu (24/2/2016) sekitar pukul 15.00 WIB.

Menurut keterangan Wakil Ketua RT setempat, Ngatman (45), penemuan bayi tersebut berawal saat adanya seorang pegawai kredit yang melintas di lokasi dan melihat adanya bayi yang tergeletak begitu saja.

"Saat ditemukan bayi itu dalam keadaan tekurang dan tanpa pakaian maupun alas. Bahkan, tali pusarnya juga masih terurai ke sungai," jelasnya saat ditemui di lokasi penemuan.

Diduga, dikatakan Ngatman, bayi tersebut sengaja dibuang oleh orang yang tak bertanggung sembari mengedarai sepeda motor. Namun, saat membuang itu tidak dalam keadaan sempurna.

"Kemungkinan dibuang sambil mengendarai sepeda motor. Jadi saat dibuang dengan dilempar itu tidak sampai ke sungai masih tapi masih di pinggir dan mau mengulanginya lagi sudah tidak berani," terangnya.

Ngatman juga mengatakan, diduga bayi tersebut juga baru saja dibuang. Pasalnya, dari pagi hingga siang diblokasi penemuan bayi tersebut belum ada.

BERITA TERKAIT

"Kemungkinan baru meninggal tapi saat itu keadaannya sudah bersih dan sudah tidak ada darah-darahnya haja saja tali pusarnya masih belum dipotong," ungkapnya.

Kapolsekta Kemuning Palembang, AKP Handoko Sanjaya melalui Kanit Reskrim Ipda Firman mengatakan, mendapat informasi adanya penemuan bayi tersebut pihaknya langsung mendatangi lokasi dan mengevakuasinya.

"Kita bawah ke rumah sakit RSMH Palembang untuk dilakukan pemeriksaan. Kita juga belum mengetahui sudah meninggal berapa lama," jelasnya.(*)

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas