Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tak Dapat Rujukan BPJS, Keluarga Pasien Mengamuk

Diduga kesal, ia mengamuk dan langsung mendorong meja pendaftaran hingga meja terbalik

Editor: Hendra Gunawan

TRIBUNNEWS.COM, EMPATLAWANG -- Diduga tidak puas dengan pelayanan di RSUD Empatlawang, salah seorang oknum keluarga pasien yang hendak meminta surat rujukan kepada pihak RSUD melakukan pengrusakan di ruang pendaftaran RSUD Empatlawang, Minggu (06/03/2016) sekitar pukul 20.00.

Informasi yang dihimpun, salah seorang warga yang saat ini belum diketahui identitasnya datang ke RSUD untuk meminta rujukan ke bagian BPJS, namun pihak pendaftaran tidak memberikan surat rujukan.

Pemohon ini datang tanpa membawa pasien. Diduga kesal, ia mengamuk dan langsung mendorong meja pendaftaran hingga meja terbalik dan komputer diatas meja juga ikut terjatuh.

"Yang kami dengar orang itu datang, minta surat rujukan, diduga tidak diberi, marah-marah langsung membuat kerusakan,"ungkap salah seorang warga di RSUD Empatlawang yang tidak ingin ditulis namanya kepada Sripoku.com, Minggu(06/03/2016).

Pengamatan di lokasi, ruang pendaftaran masih berantakan, laci meja masih berserakan dimana-mana, kertas berhamburan di sekitar meja pendaftaran.

Kabid pelayanan RSUD,Empatlawang Seragi Saur, dikonfirmasi mengatakan pihak keluarga pelaku pengrusakan telah mendatangi RSUD mengakui kesalahan dan siap bertanggungjawab dengan kesalahan yang telah dilakukan.

"Mereka sudah datang mengakui kesalahanya dan akan bertanggungjawab,"ungkap Saur dibincangi Sripoku.com. (Awijaya)

Berita Rekomendasi
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas