Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puluhan Warga Desa Kuala Mandor A Keracunan Makanan

Puluhan warga dari empat RT di Desa Kuala Mandor A, Kecamatan Kuala Mandor B, Kubu Raya diduga keracunan.

Penulis: Tito Ramadhani
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Puluhan Warga Desa Kuala Mandor A Keracunan Makanan
Tribun Pontianak/Tito Ramadhani
Suasana di depan puskesmas dipadati warga yang mengalami keracunan. Sementara pihak keluarga yang mengantarkan, menunggu diluar ruangan Puskesmas Lingga, Jl Trans Kalimantan, Desa Lingga, Kecamatan Sungai Ambawang, Kubu Raya, Senin (14/3/2016) sekitar pukul 23.28 WIB. 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani

TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Puluhan warga dari empat RT di Desa Kuala Mandor A, Kecamatan Kuala Mandor B, Kubu Raya diduga keracunan dan langsung dievakuasi ke Puskesmas Lingga, Jl Trans Kalimantan, Desa Lingga, Kecamatan Sungai Ambawang, Kubu Raya, Senin (14/3/2016) sekitar pukul 23.28 WIB.

Pantauan Tribun Pontianak (Tribunnews.com Network) di puskesmas, warga terpasangi infus mulai dari pintu masuk puskesmas, hingga ke ruang-ruang lainnya.

Kaum perempuan dan anak-anak saat mendapatkan perawatan di ruangan Puskesmas Lingga, Jl Trans Kalimantan, Desa Lingga, Kecamatan Sungai Ambawang, Kubu Raya, Senin (14/3/2016) sekitar pukul 23.28 WIB

Perempuan dan anak-anak tampak mendominasi menjadi korban dugaan keracunan makanan ini.

Terlihat di beberapa kursi ruang depan hingga beberapa ruang di belakang, terlihat anak dan perempuan dewasa terbaring dengan infus di tangan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas