Terjunkan 768 Personel, Kapolresta Medan Prioritaskan Tiga Gereja
Menurut Mardiaz, ada beberapa gereja-gereja yang pengamanannya diprioritaskan.
Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kepala Kepolisian Resort Kota Medan, Komisaris Besar Mardiaz Kusin Dwihananto mengatakan pelaksanaan ibadah Jumat Agung di Kota Medan hingga sore hari ini berjalan aman dan lancar.
Tiap-tiap gereja, kata Mardiaz, telah dijaga aparat kepolisian.
"Seluruh personil Polresta Medan sudah kami tempatkan di masing-masing gereja. Rencananya, pengamanan akan kami lakukan hingga Minggu (27/3/2016) besok, jelang perayaan Paskah," kata Mardiaz via what's app, Jumat (25/3/2016) sore.
Menurut Mardiaz, ada beberapa gereja-gereja yang pengamanannya diprioritaskan.
Adapun gereja yang menjadi skala prioritas di antaranya Gereja Paroki Kristus Raja di Jl MT Haryono, Gereja Katedral di Jl Pemuda, dan Gereja Sudirman di Jl Sudirman.
"Total personil yang kami kerahkan dalam pengamanan kali ini sebanyak 768 personil. Ada sedikitnya 408 gereja yang kami amankan dibekup oleh Sabhara Polda Sumut dan Brimob Polda Sumut," ungkap Mardiaz.
Sebelum melakukan penjagaan di gereja, kata Mardiaz, personil kepolisian dari Brimob telah terlebih dahulu melakukan sterilisasi.
Tim Penjinak Bahan Peledak (Jihandak) dilibatkan untuk melakukan penetralan sebelum ibadah jumat agung dilaksanakan.
"Untuk Tim Jihandak, mereka terdiri dari 10 personil. Tim Jihandak ini dipimpin oleh Ipda Rony Sarko. Tiap gereja, dikelilingi dan tempat-tempat mencurigakan diperiksa," ungkap mantan Kapolres Nias ini.
Selain berkeliling di seputaran gereja, sambung Mardiaz, tiap jemaat juga diperiksa.
Seluruh barang bawaan jemaat gereja diteliti satu persatu oleh personel Brimob Polda Sumut.
"Personel Polresta Medan tidak hanya berjaga di gereja saja. Ada sebagian lainnya kami tempatkan di tiap-tiap persimpangan guna mengantisipasi kemacetan. Sampai sore hari ini, arus lalulintas terpantau normal," katanya singkat.(*)