Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pedagang Pasar Sutomo Ogah Direlokasi ke Pasar Laucih

Ratusan pedagang Pasar Sutomo berunjuk rasa di depan kantor DPRD Kota Medan. Mereka menolak direlokasi ke Pasar Laucih.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Y Gustaman
zoom-in Pedagang Pasar Sutomo Ogah Direlokasi ke Pasar Laucih
Tribun Medan/Array A Argus
Pedagang Pasar Sutomo berunjuk rasa di balik pagar besi kantor DPRD Kota Medan, Sumatera Utara, Senin (28/3/2016). 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Ratusan pedagang Pasar Sutomo berunjuk rasa di depan kantor DPRD Kota Medan. Mereka menolak direlokasi ke Pasar Laucih. 

Pedagang Pasar Sutomo beralasan, selain jarak tempuh jauh ke Pasar Laucih di Medan Tuntungan, juga pembeli di sana sedikit.

"Pasar Laucih itu letaknya di dekat hutan-hutan pak. Sudahlah jauh, pembelinya sedikit. Rugilah kami," ujar seorang pedagang buah markisa, Senin (28/3/2016).

Menurut para pedagang, mereka sudah nyaman berdagang di Pasar Sutomo. Selain terletak di tengah kota, akses ke Jalan Sutomo juga mudah dijangkau.

"Kalau enggak ada yang beli, untuk apa kami pindah ke Laucih. Lapak di sana uang sewanya mahal pak," seru pedagang.

Tiap kios, sambung pedagang, dipatok seharga Rp 30 juta setahunnya. Sementara penghasilan mereka sehari hanya Rp100 ribu.

Berita Rekomendasi

"Bisa bapak bayangkan itu. Cemana susahnya kami jualan. Enggak mungkin kami minta-minta di jalan. Mau berdagang saja pun diusir," teriap para pedagang.

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas