Miras Jenis Ciu Disembunyikan di Pot Bunga
Saat polisi tiba, pemilik ciu lari ke perkampungan sementara puluhan botol ciu ditinggalkan begitu saja di pinggir gang bersama satu unit sepeda motor
Penulis: Muh Radlis
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Radlis
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG- Berulangkali digerebek oleh polisi, penjual minuman keras jenis ciu di depan Rumah Sakit Tentara Semarang masih membandel.
Tim Elang Polrestabes Semarang kembali menyita puluhan botol miras ciu siap edar di tempat tersebut, Rabu (13/4/2016) dini hari.
Puluhan botol miras ino disembunyikan di gang belakang tempat penjualan bunga.
Saat polisi tiba, pemilik ciu langsung melarikan diri ke arah perkampungan sementara puluhan botol ciu ditinggalkan begitu saja di pinggir gang bersama satu unit sepeda motor.
Ketika pedagang bunga yang ada di sekitar ditanya terkait siapa pemilik motor itu, mereka kompak mengaku tidak mengetahui.
Polisi pun mencari sisa sisa miras yang disembunyikan di belakang tempat penjualan bunga.
Hasilnya, beberapa botol miras ditemukan disimpan di dalam pot bunga.
Lokasi ini kerap digerebek oleh polisi lantaran menjual minuman keras jenis ciu.
Berkali kali dilakukan penggerebekan, penjual masih terus membandel.
Polisi kesulitan menangkap penjualnya lantaran lokasi penjualan miras itu di depan gang mengarah ke perkampungan.
"Jadi kalau polisi datang, mereka langsung lari ke dalam kampung. Penjualannya malam, kalau dikejar masuk ke kampung sudah hilang," kata Ka Tim Elang, Ipda Kholidin.
Tak sampai disitu, polisi juga menggeledah sebuah warung di dalam kawasan Musem Mandala Bhakti.
Di dalam warung, polisi mendapati belasan botol minuman keras jenis ciu yang disembunyikan di bawah papan penutup saluran air.
Warung ini juga kerap digerebek polisi lantaran menjual minuman keras jenis ciu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.