Ratusan Warga Binaan Lapas Banceuy Dipindah Ke Kebon Waru
Ratusan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banceuy dipindahkan ke Rumah Tahanan Kebonwaru, Bandung, Selasa (26/4/2016).
Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku Muh Guci S
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Ratusan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banceuy dipindahkan ke Rumah Tahanan Kebonwaru, Bandung, Selasa (26/4/2016).
Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Hamonangan Laoly, menginstruksikan pemindahan ratusan warga binaan untuk mengurangi kapasitas berlebih di Lapas Banceuy.
Sebanyak 500 warga binaan dipindahkan ke blok baru yang telah berlangsung sejak kemarin mendapat pengawalan ketat anggota kepolisian.
Sementara blok lama Lapas Banceuy yang terbakar akibat kerusuhan tempo hari akan segera direnovasi untuk menambah kapasitas warga binaan.
"Pengawalan pakai empat mobil patwal. Pemindahan dilakukan sekali pemberangkatan jadi nanti rombongan," kata Wakasatlantas Polrestabes Bandung, Kompol Santiadjie Kartasasmita.