Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Ormas Bentrok di Kampar, Satu Tewas 39 Orang Diamankan

Kapolda Riau, Brigjen Pol Supriyanto menyebutkan, peristiwa berdarah tersebut terjadi pada pukul 00.25 WIB.

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Dua Ormas Bentrok di Kampar, Satu Tewas 39 Orang Diamankan
SERAMBI INDONESIA/Asnawi Luwi
ILUSTRASI - Unjukrasa puluhan mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kutacane, Aceh Tenggara, Kamis (17/3/2016) berlangsung ricuh. Unjukrasa ini berlangsung di depan Kantor DPRK Aceh Tenggara. Bentrokan dipicu saat petugas melarang aksi bakar ban bekas di jalan raya. 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Bentrokan dua massa ormas terjadi di Tapung Hulu, Kabupaten Kampar, Rabu (27/4/2016) dini hari.

Satu orang dikonfirmasi tewas.

Kapolda Riau, Brigjen Pol Supriyanto menyebutkan, peristiwa berdarah tersebut terjadi pada pukul 00.25 WIB.

Dua oramas yakni Laskar Merah Putih dan Pemuda Pancasila terlibat saling serang.

"Satu orang tewas dari bentrokan tersebut. Lokasi sudah diamankan dan kita sudah menahan sebanyak 39 orang masing-masing dari kedua kubu yang bertikai, " terang Kapolda.

Pihaknya juga menurunkan ratusan personel untuk mengantisipasi bentrokan lanjutan.

BERITA REKOMENDASI

"Tadi pagi sudah dikirim satu kompi brimob, satu pleton shabara, satu kompi rayonisasi, reskrim, intel," terang Kapolda.

Pemeriksaan masih dilakukan pada 39 orang.

Sedangkan korban yang tewas dibawa kerumah skait Bhayangkara Polda Riau.

Menurut Kapolda, pihaknya juga tengah melakukan pendekatan pada dua pimpinan ormas tersebut.

"Jangan sampai ada pertikaian lagi," terang Kapolda.

Terkait pemicu bentrokan, polisi masih melakukan pengusutan lebih lanjut. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas