Gerebek Basis Narkoba, Polisi Temukan Ganja dan Sabu Dalam Kandang Ayam
Saat penggerebekan berlangsung, polisi menemukan ganja kering tak bertuan serta sabu-sabu di dalam kandang ayam yang berada di pojok gang.
Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Petugas gabungan Polresta Medan menyisir basis peredaran narkoba di Jl Denai, Gang Jati, Lingkungan X, Kelurahan Tegal Sari I, Kecamatan Medan Area.
Saat penggerebekan berlangsung, polisi menemukan ganja kering tak bertuan serta sabu-sabu di dalam kandang ayam yang berada di pojok gang.
"Izin komandan, sabu-sabu sama ganjanya kami temukan di kandang ayam. Di kandang ayam itu, kami temukan juga jam tangan, handphone dan sejumlah barang lainnya," kata salah satu petugas Sat Narkoba kepada Kasat Narkoba Polresta Medan, Komisaris Boy J Situmorang, Selasa (24/5/2016) siang.
Mendapat laporan itu, Boy beserta Kapolresta Medan, Komisaris Besar Mardiaz Kusin Dwihananto langsung menuju ke lokasi kandang ayam.
Di sana, Mardiaz beberapa kali berkeliling sembari meminta anggotanya membongkar kandang ayam yang dijadikan tempat penyimpanan narkoba.
Dari pantauan Tribun, ketika penggeledahan kedua di kandang ayam dilakukan, ditemukan lagi paketan sabusabu. Serbuk kristal tersebut ditemukan dalam bungkusan dompet hitam.
"Adalagi komandan. Ini sabu-sabu," kata petugas Sat Res Narkoba kepada pimpinannya.
Saat penggerebekan berlangsung, warga yang tinggal di lokasi hanya duduk di depan rumahnya masing-masing.
Mereka tak berani bergerak karena takut digeledah petugas. Hingga saat ini, penyisiran kampung narkoba itu berlanjut. Sejumlah lapak yang diduga kerap digunakan untuk menghisap sabu dibongkar paksa.(*)