Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Masjid Tertua di Toraja Utara Belum Punya Imam Tetap Hingga Sekarang

Salah satu masjid tertua di Toraja Utara, Masjid Taqwa hingga saat ini belum memiliki imam tetap.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Masjid Tertua di Toraja Utara Belum Punya Imam Tetap Hingga Sekarang
tribun/yultin
Masjid Taqwa di Jl Pongtiku, Kelurahan Karassik, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Sabtu (4/6/2016). 

Laporan wartawan Tribun Manado, Yultin Rante

TRIBUNNEWS.COM, KARASSIK - Salah satu masjid tertua di Toraja Utara, Masjid Taqwa hingga saat ini belum memiliki imam tetap.

Masjid yang dibangun tahun 70-an oleh Rumbeka dan kawan-kawannya tersebut berada di Jl Pongtiku, Kelurahan Karassik, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan.

"Masjid ini dibangun oleh ayah saya bersama sahabatnya, dan sampai sekarang belum ada imamnya," ujar anak pendiri masjid ini, Sulastri, kepada TribunToraja.com, Sabtu (4/6/2016).

Mesjid Taqwa adalah salah satu mesjid yang digunakan salat Tarwih berjamah dan salat Idul fitri di Toraja Utara.

"Saat ini lagi direnovasi, belum ada kubanya," jelas wanita yang juga sering disapa Mama Irianto tersebut.

Ucapan selamat menunaikan Ibadah Puasa 1437 H dari Pemkab Toraja Utara, dan Partai Gerindra Sulawesi Selatan terpajang di pagar mesjid tersebut.(*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas