Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Serang Galang Petisi Bela Perda Larangan Rumah Makan Buka di Bulan Puasa

Razia Satpol PP terhadap warung-warung di Kota Serang, Banten beberapa hari lalu masih menjadi pro kontra.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Warga Serang Galang Petisi Bela Perda Larangan Rumah Makan Buka di Bulan Puasa
Youtube
Saeni 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Daryono.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Razia Satpol PP terhadap warung-warung di Kota Serang, Banten beberapa hari lalu masih menjadi pro kontra.

Kali ini, muncul petisi online di situs Change.org, yang meminta mempertahankan Perda perihal "Jam Buka Rumah Makan selama Ramadan" di Kota Serang.

Petisi itu dibuat oleh Nuha Uswati, Selasa (15/6/2016).

Hingga berita ini ditulis, petisi itu sudah ditandatangani 7.705 orang.

Berikut bunyi petisinya:

"PERTAHANKAN PERDA JAM BUKA RUMAH MAKAN DI SERANG!

BERITA REKOMENDASI

Saya warga Serang. Bertahun tahun hidup dengan Perda yang mengatur jam buka Rumah Makan selama Ramadhan. Tidak pernah melihat atau merasakan ada gejolak apapun. Bukan hanya warung warung nasi kecil. Bukan juga seperti yang diberitakan bahwa Satpol PP hanya berani pada pedagang kecil.Salah besar. Mall mall dan rumah makan besarpun disini menerapkan jam buka sesuai Perda. 

Bila pada razia kemarin petugas Satpol PP dinilai tidak simpatik dan menyalahi prosedur dengan menyita makanan, maka silahkan diproses untuk pemberian sangsi atau lainnya. Bila netizen bersimpati kepada Ibu Sainah dan secara sukarela memberi bantuan, dapat kami fahami. Silahkan. 

Tetapi usulan dan wacana (atau rencana?) pencabutan Perda yang dilandaskan tuduhan tuduhan dari pihak luar, seperti intoleran, melanggar hak warga negara, menghalangi penghidupan, SARA, berasal dari mana suara suara itu? Silahkan dicek, mereka bukan dari masyarakat Serang. 

Jangan tuduh Perda ini SARA. Kami muslim-non muslim sudah biasa hidup berdampingan berabad abad lamanya. Bahkan tempat tempat peribadatan non muslim berdiri tegak, megah ditengah pusat kota Serang dan kami semua baik baik saja. 

Perda adalah aspirasi kami. Sama sekali tidak mendasar semua alasan yang dituduhkan untuk pencabutan Perda. Bantu kami, Pertahankan PERDA Perihal "Jam Buka Rumah Makan selama Ramadhan" di Kota Serang! Terimakasih Nuha Uswati - Serang"


Petisi tersebut ditujukan kepada Wali Kota Serang, DPRD Serangdan Mendagri.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas