Kendaraan Warga Ikut Iringan Pawai Takbiran
Binar lampu beragam warna menambah elok pemandangan lapangan utama di ibukota provinsi termuda tanah air itu.
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, TANJUNG SELOR - Gegap gempita malam lomba pawai takbiran tersaji di Lapangan Agathis Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Provinsi Kalimantan Utara, Selasa (5/7/2016).
Ada 32 kendaraan pickup yang telah dihias hingga membentuk miniatur masjid yang menawan.
Binar lampu beragam warna menambah elok pemandangan lapangan utama di ibukota provinsi termuda tanah air itu.
Lafaz takbir tak hentinya berkumandang dari pengeras suara tiap mobil hias.
"Ini bukan hanya malam takbiran, tetapi bagaimana memaknainya sebagai syiar Islam dan membangun persaudaraan dan toleransi," kata Irianto sesaat akan melepas pawai.
Selain mobil hias, masyarakat Tanjung Selor yang memiliki kendaraan roda empat dan roda dua ikut dalam rombongan pawai.
Kurang lebih 50-an roda empat dan ratusan roda dua ikut di belakang iring-iringan kendaraan hias.
Iring-iringan pawai start di Lapangan Agathis, menuju Jalan Serindit, Jalan Sengkawit, Jalan Kolonel Soetadji, dan kembali finis di Lapangan Agathis. (wil)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.