Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tiga Oknum Satlantas Polres Barru Kepergok Terlibat Pungli

Tiga Personel Satuan Lalulintas Polres Barru Sulawesi Selatan tertangkap tangan melakukan pungli saat menggelar sweeping ilegal.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Tiga Oknum Satlantas Polres Barru Kepergok Terlibat Pungli
Tribun Timur/Alfian
Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Barung Mangera. 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Alfian

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Tiga Personel Satuan Lalulintas Polres Barru Sulawesi Selatan tertangkap tangan melakukan pungli saat menggelar sweeping ilegal di jalan poros Desa Kupa Kecamatan Mallusetasi, Selasa (26/7/2016) pukul 05.00 Wita.

Ketiga oknum personel Satlantas ini masing-masing berinisial YK, MA dan TA berpangkat brigadir.

"Ketiganya diamankan dalam rangka operasi bersih yang dipimpin Irwasda dan Kabid Propam Polda Sulsel," ujar Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Barung Mangera, Kamis (27/7/2016).

Saat diamankan turut disita uang hasil pungli terhadap mobil truk maupun angkutan pribadi lainnya yang melintas di jalur tersebut.

Barung menegaskan wilayah Barru memang menjadi target operasi terkait oknum yang sering melakukan pungli.

Kini ketiganya sedang menjalani pemeriksaan di Propam Polda Sulsel.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas