Bercak di Sandal Ungu Terkait Kematian Lia Arzalina Ternyata Bukan Darah
Kepolisian masih terus berupaya mengungkap penyebab kematian mahasiswi STAI Ibnu Sina, Lia Arzalina.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Kematian Lia Arzalina masih menjadi misteri.
Setelah tiga hari ditemukan dalam wujud jasad yang sudah membusuk di dekat SUTT nomor 13 Nongsa, Batam, kepolisian masih terus berupaya mengungkap penyebab kematian mahasiswi STAI Ibnu Sina tersebut.
Tim Identifikasi Polresta Barelang sempat turun kembali ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk mencari tambahan petunjuk.
Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian mengatakan sampai saat ini tim identifikasi masih terus mendalami kemungkinan adanya sidik jari maupun jejak lain yang tertinggal yang bisa menjadi petunjuk awal.
"Kalau sidik jari belum ada laporan lagi dari tim identifikasi," kata Memo.
Dia menambahkan, timnya menemukan bercak di sandal ungu yang ditemukan di tempat kejadian perkara.
"Tapi soal bercak, kemarin sempat ada di sandal ungu, tapi setelah dicek itu bukan darah. Saya belum dapat laporan lagi selebihnya," ujar dia, Jumat (29/7/2016).