Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

JCH Kloter II Makassar Ramai-ramai Tukarkan Uang

uluhan jamaah calon haji (JCH) ramai-ramai menukar uangnya di gerai money changer Asrama haji Sudiang Makasar, Rabu (10/8/2016).

Penulis: Fahrizal Syam
Editor: Sugiyarto
zoom-in JCH Kloter II Makassar Ramai-ramai Tukarkan Uang
TRIBUN TIMUR/ALFIAN
ILUSTRASI 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Fahrizal Syam

TRIBUNNEWS.COM, MAKASAR - Puluhan jamaah calon haji (JCH) ramai-ramai menukar uangnya di gerai money changer Asrama haji Sudiang Makasar, Rabu (10/8/2016).

Para JCH menukarkan mata uangnya menjadi Real untul dipakai selama menjalankan ibadah haji di tanah suci.

Salah satu pemilik gerai penukaran uang di asrama haji, Silvi mengaku dua hari penerimaan JCH di asrama, antusias para penukar uang cukup besar.

"Alhamdulillah, dua kloter yang sudah masuk di asrama cukup antusias melakukan pertukaran uang, mereka biasanya ramai-ramai datang ke sinenukarkan uangnya," kata Silvi yang ditemui di tengah kesibukannya menukarkan uang.

Silvi mengatakan selama dua hari ini, sudah puluhan juta uang rupiah yang ditularkan JCH di tempat penukaran uang miliknya itu.

"Saya kurang tahu persisnya berapa, tapi sudah puluhan jutalah uang yang ditukar. Satu orang biasanya datang menukarkan setidaknya 1-5 juta. Ada juga yang menukar secara berkelompok hingga belasan atau puluhan juta," terangnya.

Berita Rekomendasi

"Sebagai pengusaha money changer tentu kami berharap semakin banyak yang datang," sambung dia.

Di Asrama Haji Sudiang ada beberapa money changer, baik dari bank maupun milik usaha pribadi. (*)

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas