Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Marak Perompakan di Perairan Lampung, KKP Sarankan Ada Hotline Nelayan

''Ketika nelayan mengalami masalah di lapangan bisa langsung lapor melalui hotline sehingga aparat bisa ambil langkah antisipasi,'' ujar Zulficar

Penulis: Wakos Reza Gautama
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Marak Perompakan di Perairan Lampung, KKP Sarankan Ada Hotline Nelayan
Ilustrasi nelayan menangkap ikan 

Laporan Wartawan Tribun Lampung, Wakos Gautama

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyarankan beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk pemberantasan perompak di perairan Lampung.

Pelaksana Tugas Dirjen Perikanan Tangkap M Zulficar Mochtar mengatakan, perlu hotline bagi nelayan.

“Ketika nelayan mengalami masalah di lapangan bisa langsung lapor melalui hotline sehingga aparat bisa ambil langkah antisipasi,” ujar Zulficar, Rabu (24/8/2016).

Langkah lainnya adalah menggelar operasi bersama di perairan Lampung.

Zulficar mengatakan, operasi ini melibatkan instansi terkait.

“Untuk teknisnya seperti apa akan kami bicarakan lebih lanjut,” ujar dia. Menurut Zulficar, untuk saat ini perlu ada patroli bersama sebagai bentuk pencegahan perompakan.(*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas