Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Waspadai Penipuan Berkedok Lowongan Kerja di Situs Online, Ini Modusnya

Di Polsek Batam kota ada sekitar lima laporan yang sama terkait penipuan dengan modus seperti ini

Penulis: Eko Setiawan
Editor: Eko Sutriyanto

Laporan Wartawan Tribun Batam, Eko Setiawan

TRIBUNNEWS.COM,  BATAM - Penipuan bekedok lowongan kerja kembali memakan korban di Kota Batam.

Kali ini Bestari (22) Pencaker yang tinggal di Batam Centre membuat laporan ke Polsek Batam Kota karena sudah tertipu sebanyak Rp 3,2 juta.

Bestari datang bersama sang ayah Saigu (49) dan Misniati (42) untuk melaporkan penipuan yang dialaminya.

Dari ceritanya diketahui, kalau Loker tersebut membutuhkan orang untuk bekerja di Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang akan ditempatkan di Batam.

"Saya awalnya melihat dari internet kalau ada lowongan kerja. Dia bilang PLN lagi butuh orang. Makanya saya bikin lamaran melalui email," sebut Bestari bercerita, Senin (5/9/2016) siang.

Berita Rekomendasi

Setelah memasukan lamaran via email, beberapa hari kemudian email Bestari dibalas dan di sana diberitahukan kalau Bestari lolos dalam tahap verifikasi pertama.

Setelah itu, untuk melanjutkan ketahap selanjutnya, Bestari harus ke Jakarata.

Mereka menjanjikan kalau semua akomodasi dari tiket pesawat hingga penginapan ditanggung pihak perusahaan.

Namun untuk sementara mereka meminta uang Rp 3,2 juta.

Pihak perusahaan berjanji akan mebayarnya setelah Bestari sampai di Jakarta.


"Katanya untuk biaya kita tanggung setengah dulu, sampai disana mereka bayar. Setelah saya kirim uang, kemudian no orang itu tidak aktif lagi. Rencananya saya berangkat itu tanggal 7 September besok," sebutnya.

Merasa tertipu, akhirnya Bestari didampingi pihak keluarga membuat laporan ke Polsek Batam kota.

Halaman
12
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas