Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penikaman Dua Pedagang di Jalan Pemuda karena Rebutan Payung

Penikaman dua pedagang di Jalan Pemuda ternyata dilatarbelakangi masalah rebutan payung untuk tempat berjualan.

Penulis: Wakos Reza Gautama
Editor: Sugiyarto
zoom-in Penikaman Dua Pedagang di Jalan Pemuda karena Rebutan Payung
Tribun Batam/Eko Setiawan
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNG -  Penikaman dua pedagang di Jalan Pemuda ternyata dilatarbelakangi masalah rebutan payung untuk tempat berjualan.

Suhendi, pedagang alpukat yang juga menjadi korban, mengatakan, korban Arif yang berjualan sandal meminjam payung milik pedagang lain Yuk Mun.

Sedangkan, pelaku berinisial GU yang berjualan pisang meminjam payung milik pedagang perabotan.

Entah kenapa, tutur Suhendi, GU memindahkan payung Arif ke tempat penjual perabotan, yang payungnya dipinjam GU.

“Ini membuat Arif tidak terima lalu terjadi pertengkaran antara Arif dan GU,” ujar Suhendi. Pertengkaran sempat dilerai oleh para pedagang lainnya. Ternyata, Arif dan GU kembali terlibat perkelahian.

 Suhendi mengatakan, pada saat itulah, GU mengambil pisau lalu menikam Arif di bagian tangan dan punggungnya.

“Saya sempat memisahkan mereka berdua. Tahu-tahu tangan saya sudah berdarah kena pisau,” ucap Suhendi.

Berita Rekomendasi

Para pedagang lain lalu membawa Arif ke rumah sakit. Sedangkan Suhendi menyusul tak lama kemudian ke rumah sakit.

Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas