Utin Ayuni Lestari Menghilang dari Rumah
Yuni awalnya pamit keluar rumah di Jalan Sutoyo S Teluk Dalam Komplek Arrahman Nomor 6 RT 5 RW 01 untuk menyiapkan keperluan P2B ULM.
Penulis: Rahmadhani
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Banjarmasin Post Rahmadhani
TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Rasa was-was dirasakan keluarga besar Gusti Darmudin dan istrinya Dewi Rohani hampir setengah bulan ini.
Pasalnya putri bungsu mereka, Utin Ayuni Lestari alias Yuni (18) menghilang tanpa kabar sejak Selasa 30 Agustus 2016 malam lalu.
Kakak Yuni, Dita mengatakan adiknya tersebut awalnya pamit keluar rumah di Jalan Sutoyo S Teluk Dalam Komplek Arrahman Nomor 6 RT 5 RW 01 untuk menyiapkan keperluan P2B ULM.
Kebetulan adiknya tersebut baru diterima masuk sebagai mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris FKIP ULM setalah lulusa dari SMAN 2 Banjarmasin.
"Dia pakai motor sendirian, pakai motor matic Honda Beat warna DA 6774 SO. Pamitnya ke rumah temannya di Flamboyan," ujarnya saat menyambangi Kantor Banjarmasin Post Rabu (14/9) sore.
Saat itu, Yuni yang mengenakan baju garis-garis warna hitam putih juga membawa ransel yang entah apa isinya.
"Saya pikir ya perlengkapan buat P2B ya, baju misaknya. Ya sudah biasa saja begitu kalau berjalan tugas bawa tas," kata dia.
Namun tak seperti biasa, hingga pukul 00.00 Yuni belum juga pulang.
"Saya telepon handphonenya sudah tidak aktif. Begitu juga line dan BBM, juga sudah tidak aktif. Bingung kami," ujarnya.
Bagi yang melihat Yuni, bisa menghubungi nomor 0853-4815-0074 atau 0815-2050-053.
Keluarga berharap Yuni bisa segera kembali ke pelukan keluarga.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.