Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Trosobo Tergenang Banjir, Arus Lalu Lintas Surabaya-Mojokerto Lumpuh

Banjir masih melumpuhkan arus lalu lintas di Jalan Raya Trosobo, Kecamatan Taman Sidoarjo, Jawa Timur, hingga Selasa (11/10/2016) siang.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Trosobo Tergenang Banjir, Arus Lalu Lintas Surabaya-Mojokerto Lumpuh
Surya/Irwan Syairwan
Banjir menggenangi Jalan Beringin Indah, Trosobo, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (10/10/2016). SURYA/IRWAN SYAIRWAN 

Laporan Wartawan Surya, Nuraini Faiq

SURYA.CO.ID, SIDOARJO - Banjir masih melumpuhkan arus lalu lintas di Jalan Raya Trosobo, Kecamatan Taman Sidoarjo, Jawa Timur, hingga Selasa (11/10/2016).

Hingga pukul 09.00 WIB, macet parah masih melanda jalan raya ini. Arus lalu lintas macet total tak hanya dari arah Surabaya-Mojokerto tapi juga sebaliknya.

Pantauan di lokasi, semua kendaraan terpaksa mengantre dan melaju lambat di dua arah di dua jalur.

"Kok banjir di Trosobo tidak surut-surut ya? Biasanya sehari sudah tak ada genangan air di jalan raya," begitu reaksi seorang pengguna jalan.

Banjir yang menggenangi Jalan Raya Trosobo sejak Minggu (10/10/2016), melumpuhkan jalur utama Mojokerto-Surabaya di Trosobo Sidoarjo.

Pantauan Surya di lokasi, macet terjadi setelah semua kendaraan melambat saat menerjang genangan di Perumahan Blimbing Indah Trosobo.

Berita Rekomendasi

Sejumlah petugas polisi lalu lintas dikerahkan untuk mengatur arus lalu lintas. Antrean kendaraan tak terhindarka karena harus menerjang air di Jalan Raya Trosobo.

Dari arah Mojoketo macet sudah mulai terasa lepas dari By Pass Krian. Sementara dari arah Surabaya, macet sudah terjadi selepas Medaeng, Sepanjang, hingga Trosobo.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas