Kalimantan Utara Tuan Rumah Jambore Inovasi dan Pelayanan Publik se-Kalimantan
Kalimantan Utara didaulat menjamu "saudara-saudara" tuanya dalam Jambore Inovasi dan Pelayanan Publik mulai berlangsung Selasa (25/10/2016).
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Muhammad Arfan
TRIBUNNEWS.COM, TANJUNG SELOR - Kalimantan Utara didaulat menjamu "saudara-saudara" tuanya dalam Jambore Inovasi dan Pelayanan Publik yang akan dibuka dan mulai berlangsung Selasa (25/10/2016) pagi ini, hingga Rabu (26/10/2016).
Jambore Inovasi dan Pelayanan Publik adalah kali pertama dilaksanakan yang dikoordinatori oleh Lembaga Administrasi Negara.
Jambore akan dibuka Kepala LAN RI Adi Suryanto.
Pengamatan Tribun Kaltim (Tribunnews.com Network), Selasa (25/10/2016) Lapangan Agathis tempat berlangsungnya kegiatan jambore sudah dipadati kursi-kursi di tribun lapangan.
Lapangan Agathis juga juga penuh stan-stan pameran.
Lima provinsi di Kalimantan masing-masing Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Barat ikut ambil bagian dalam kegiatan ini.
Beberapa kabupaten/kota juga turut ambil bagian, seperti adanya stan Kota Balikpapan, Sampit, dan Berau, dan masih banyak lagi.
Seluruh Gubernur se-Kalimantan juga diundang dalam kegiatan ini. Sebab, Selasa (25/10/2016) malam nanti akan dilaksanakan dialog layanan publik bertema "Membangun Kalimantan dengan Inovasi".
Dialog dilaksanakan di auditorium Universitas Kaltara dengan pembicara Gubernur Kalimantan Utara Irianto Lambrie, Wakil Gubernur Kalimantan Timur Mukmin Faisyal, Gubernur Kalimantan Selatan, Sabirin Noor, Gubernur Kalimantan Tengah Sugiarto Sabran, Gubernur Kalimantan Barat Cornelius.