Ditanya soal Mahaguru Abal-abal Dimas Kanjeng, Marwah Daud No Comment
Marwah Daud Ibrahim diperiksa selama tujuh jam dan diberi 15 pertanyaan oleh penyidik.
Editor: Sapto Nugroho
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Penyidik Polda Jawa Timur kembali memeriksa Ketua Yayasan Dimas Kanjeng, Marwah Daud Ibrahim, Rabu (9/11/2016) di Surabaya.
Marwah Daud Ibrahim diperiksa selama tujuh jam dan diberi 15 pertanyaan oleh penyidik.
Pertanyaan sekitar peran dan aktivitas Marwah Daud Ibrahim sebagai Ketua Yayasan Dimas Kanjeng.
Seusai diperiksa, Marwah Daud Ibrahim tak mau berkomentar terkait kasus penipuan yang diduga dilakukan gurunya.
Ia juga menolak memberikan komentar tentang pengungkapan sejumlah mahaguru palsu alias abal-abal. (*)
Berita Rekomendasi