Debit Ait Sungai Citarum Tinggi, Banjir Sergap Kabupaten Karawang
Banjir melanda lima kecamatan di Kabupaten Karawang, Senin (14/11/2016).Banjir diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi
Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Sugiyarto
Laporan Wartawan Tribun Jabar Teuku Muh Guci S
TRIBUNNEWS.COM, KARAWANG - Banjir melanda lima kecamatan di Kabupaten Karawang, Senin (14/11/2016). Banjir diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi dan naiknya debit air Sungai Citarum.
Informasi yang dihimpun Tribun, lima kecamatan yang dilanda banjir itu, yakni Kecamatan Telukjambe Timur, Kecamatan Telukjambe Barat, Kecamatan Karawang Barat, Kecamatan Batujaya, dan Kecamatan Pakisjaya.
Berdasarkan hasil pemantauan sampai pukul.12.00 WIB, lahan sawah dan permukiman warga terendam banjir.
"Kami menurunkan tim Penanggulangan Bencana Alam dari fungsi Sabhara untuk membantu evakuasi korban banjir," ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus, kepada wartawan melalui pesan singkat, Senin (14/11/2016).
Dikatakan Yusri tinggi banjir yang melanda di lima kecamatan itu bervariasi. Di Perum Bintang Alam RW 11 dan RW 12 Desa Telukjambe Timur Kecamatan Telukjambe Timur, misalnya.
Menurutnya, umah yang terkena banjir sekitar 600 rumah, dengan ketinggian air 2-100 sentimeter.
"Saat ini warga dievakuasi di kantor pemasaran Perum Bintang Alam dan Masjid Al-Ikhlas dii Desa Sukakarya," kata Yusri.
Dikatakan Yusri, banjir terparah memang terjadi di Kecamatan Telukjambe Timur. Selain Perum Bintang Alam, empat perumahan dan satu dusun terkena banjir.
Antara lain, Perumahan Karaba Indah di Desa Wadas, Perumahan Pemda di Desa Sukaharja, Perumnas Bumi Telukjambe Blok T, Perum Puri Blok A dan B di Desa Sirnabaya, danDusun Sumedangan di Desa Purwadana.
"Total rumah yang terendam mencapai 1551 rumah. Sebagian warga ada yang mengungsi ke ttempat yang lebih aman. Ketinggian air di Perumnas Bumi Telukjambe dan Perum Puri sudah mulai surut," kata Yusri.
Sedangkan di Kecamatan Telukjambe Barat, kata Yusri, jumlah rumah yang terendam sebanyak 200 unit.
Ratusan rumah yang terendam bajjir itu berada di Dusun Pangasinan dan Dusun Kampek yang ada di Desa Karangligar.
"Saat ini warga yang terkena banjir di evakuasi ke tempat yang tidak terkena banjir," kata Yusri.
Yusri mengatakan, pihaknya bekoordinasi dengan pihak BPBD Karawang untuk membantu korban banjir.
Polda Jabar juga mempersiapkan tempat pengungsian sementara dan dapur umum. "Untuk kerugian belum diketahui," kata dia singkat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.