Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahasiswa Unissula Terlibat Tawuran, Ini Videonya

Ada tiga mahasiswa yang dirawat di RSI Sultan Agung. Dua di antaranya dibawa ke IGD.

Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribun Jateng, M Zainal Arifin

TRIBUNNEWS.COM,SEMARANG - Ribuan mahasiswa terlibat tawuran di halaman Fakultas Hukum Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), Semarang, Kamis (23/11/2016) malam.

Tawuran atau bentrokan itu bermula dari pertandingan basket di Unissula Kota Semarang. Kemudian terjadi bentrokan antar fakultas.

Sejumlah mahasiswa saling lempar air mineral kemasan. Bahkan ada ledakan mercon dan tampak menyala di tengah bentrokan itu.

Ada tiga mahasiswa yang dirawat di RSI Sultan Agung. Dua di antaranya dibawa ke IGD.

Mereka para korban sudah dipersilakan pulang dari rumah sakit setelah mendapat perawatan, malam itu juga.

"Saya hanya mengumpulkan anak-anak untuk saya bawa ke gedung fakultas, waktu ada mediasi dari pihak kampus saya tidak ikut. Hanya fokus menemani korban ke IGD" ujar seorang dosen Teknik Sipil kampus tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Rektor Unissula, Anis Malik Toha tidak menduga akan terjadi bentrokan pada pertandingan basket di Unissula Kota Semarang.

"Bentrokan antar fakultas merupakan dinamika mahasiswa. Apapun kami upayakan untuk tidak terjadi semacam ini. Ternyata kami kecolongan," ujarnya, Kamis, (24/11/2016) malam.

Sebelumnya, ia telah mengistruksikan ke Wakil Rektor III agar mengantisipasi dalam menyelenggarakan pertandingan basket. Kejadian ini juga pernah terjadi pada pertandingan sebelumnya.

"Itulah namanya anak muda. Kadang lepas kontrol maka apapun bisa terjadi," tuturnya.

Rektor menuturkan belum dapat memberikan sanksi kepada pelaku bentrokan antar fakultas tersebut. Hal ini dikarenakan belum bisa memastikan perkara terjadinya bentrokan.(*)


Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas