7 Kapal Dikerahkan Tim Gabungan untuk Mencari Korban Pesawat Polisi
Proses pencarian korban pesawat milik Polisi Udara yang diduga jatuh di perairan Lingga, Kepulauan Riau (Kepri) masih terus dilakukan tim gabungan
Editor: Yulis Sulistyawan
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Thom Limahekin
TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Proses pencarian korban pesawat milik Polisi Udara yang diduga jatuh di perairan Lingga, Kepulauan Riau (Kepri) masih terus dilakukan oleh tim gabungan, Sabtu (3/12/2016).
Kepala Basarnas Tanjungpinang, Abdul Hamid mengatakan sudah menerjunkan dua kapal SAR dari Tanjungpinang.
Sebuah kapal SAR membawa 17 anggota dan kapal lainnya mengankut 15 anggota.
"Sekitar pukul 10.00, kami menerima informasi bahwa ada pesawat yang hilang kontak. Kami lalu menerjunkan anggota ke lokasi tersebut," ungkap Hamid di Kantor Basarnas Tanjungpinang,.
Perkiraan lokasi pesawat jenis M 28 Skytruck milik Polisi dengan registrasi P4201 yang hilang kontak atau lost contact, Sabtu (3/12/2016) siang.
Selain dua kapal tersebut, tim SAR juga mendapat bantuan Pol Air yang menerjunkan 4 unit kapal.
TNI AL pun menurunkan KRI Cucut untuk membantu proses pencarian korban.
"Tim SAR juga dibantu oleh nelayan. Merekalah yang menemukan barang-barang yang berceceran di laut," jelas Hamid.
Hamid menerangkan, pesawat tersebut terbang dari Pangkal Pinang menuju Batam.
Pesawat tersebut mulai hilang kontak di atas perairan Pulau Mensanak, Pulau Sebangka dan pulau Pintar di wilayah kabupaten Lingga.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.