Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga Mohon Doa Terhadap Kapten Pnb JH Saragih

Edi Agustin Saragih, kakak kandung dari mendiang Kapten Pnb, Jhan Hotlan Parlin Saragih meminta maaf apabila semasa hidup adiknya memiliki kesalahan.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Sugiyarto
zoom-in Keluarga Mohon Doa Terhadap Kapten Pnb JH Saragih
Tribun Medan/ Array A Argus
Hotriani Kristina boru Purba tak henti-hentinya menangis di depan peti mati suaminya, Kapten Pnb, Jhan Hotlan Parlin Saragih. Perempuan beranak dua itu terus melafalkan doa disela-sela prosesi pemakaman suaminya di Dusun Pagar Jandi, Desa Bandar Meriah Buttuh, Kecamatan Silau Kahean, Kabupaten Simalungun, Selasa (20/12/2016) sore 

Laporan Wartawan Tribun Medan/Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Edi Agustin Saragih, kakak kandung dari mendiang Kapten Pnb, Jhan Hotlan Parlin Saragih meminta maaf apabila semasa hidup adiknya memiliki kesalahan.

Ia juga meminta masyarakat mengirimkan doa terhadap korban yang sebelumnya tewas dalam insiden jatuhnya pesawat Hercules C-130 milik TNI AU di Gunung Lisuwa, Distrik Minimo, Kabupaten Jayawijaya.

"Saya mewakili keluarga memohon maaf apabila semasa hidup adik saya ini pernah buat kekhilafan. Atas nama keluarga besar, kami memohon agar teman dan masyarakat mendoakan kepergiannya," ungkap Edi berurai air mata, Selasa (20/12/2016) sore.

Ia menjelaskan, keluarga tak menyangka jika Parlin pergi lebih dulu. Padahal, keluarga telah lama menunggu kedatangan Parlin untuk berkumpul bersama saat tahun baru.

"Sekitar sebulan yang lalu, saya sempat komunikasi dengan dia. Katanya, tahun baru mau pulang," ungkap Edi.

Belum lagi cita-citanya itu kesampaian, korban lebih dulu menghadap sang khalik. Pihak keluarga pun pasrah dengan kejadian ini.

Berita Rekomendasi

"Sungguh sedih sekali hati saya ini. Dari kecil kami bersama. Dia adalah orang yang suka menolong, dan tulus dalam segala hal," kata Edi yang mengenakan kemeja hitam ini.(ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas