Mbah Gotho Manusia Tertua Asal Sragen Rayakan Ulang Tahun ke-146
Meskipun kondisinya sempat menurun pada awal tahun 2016, Mbah Gotho sudah sehat lagi dan baru saja merayakan ulang tahun ke-146.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Masih ingat dengan Mbah Gotho, manusia tertua di dunia asal Sragen yang sempat menjadi pembicaraan hangat beberapa waktu lalu?
Meskipun kondisinya sempat menurun pada awal tahun 2016, tetapi ia sudah sehat lagi dan baru saja merayakan ulang tahun ke-146.
Dalam sebuah acara perayaan sederhana, pemilik nama asli Saparman Sodimejo itu meniup lilin didampingi cucu dan cicitnya.
Ia pun menikmati sepotong kue tart yang disuapkan oleh salah satu anggota keluarganya.
Ketika orang-orang menyanyikan lagu selamat ulang tahun, seperti terlihat dalam video yang disiarkan saluran Youtube Ruptly TV, Mbah Gotho tampak hanya diam dan menikmatinya.
Saat ini, Mbah Gotho juga telah menerima alat bantu dengar dari yayasan The Starkey Hearing Foundation.
Mbah Gotho, yang diyakini sebagai manusia tertua di dunia. Ia lahir di Sragen pada Desember 1870.
Seperti dilaporkan RT, kunci Mbah Gotho sehingga bisa berumur panjang adalah sabar.
Dari 10 orang bersaudara, Mbah Gotho adalah satu anggota keluarga yang memiliki umur paling panjang.
Keempat istrinya pun sudah meninggal dunia.
Meskipun pemerintah Indonesia telah mengakui keaslian dokumen kependudukannya, tetapi masih diperlukan verifikasi pihak ketiga yang independen agar Mbah Gotho bisa memegang rekor Guinnes World Record.
Rekor saat ini masih dipegang Jeanne Calment yang meninggal pada 1997 di usia 122 tahun.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.