Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebelum Dilantik, Kadiskes Kubu Raya Sempat Deg-degan

Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya, Berli Hamdani, sempat cemas sebelum acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan.

Penulis: Tito Ramadhani
Editor: Y Gustaman
zoom-in Sebelum Dilantik, Kadiskes Kubu Raya Sempat Deg-degan
Tribun Pontianak/Tito Ramadhani
Bupati Kubu Raya, Rusman Ali, menyalami 626 pejabat struktural eselon II, III dan eselon IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya usai dilantik dan diambil sumpahnya di aula kantor Bupati Kubu Raya, Jalan Supadio, Kubu Raya, Jumat (6/1/2017) sore. TRIBUN PONTIANAK/TITO RAMADHANI 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya, Berli Hamdani, sempat cemas sebelum acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan.

Ia satu dari 626 orang pejabat struktural dari eselon II, III dan IV yang dilantik dan disumpah oleh
Bupati Kubu Raya, Rusman Ali, Jumat (6/1/2017) sekitar pukul 14.00 WIB.

"Setiap orang pasti merasa khawatir mungkin ada, kemudian ragu-ragu, penasaran. Tetapi karena kami adalah pegawai negeri, kami harus selalu siap di mana pun kami ditugaskan," ungkap Berli usai acara.

Bupati kembali mempercayainya sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya. Ia berharap dapat mewujudkan dan meningkatkan kinerjanya ke depan.

"Secara pribadi, saya tentunya harus bisa mewujudkan apa yang menjadi target kinerja saya. Kemudian saya juga harus bisa memenuhi harapan dari pimpinan dalam hal ini Bapak Bupati beserta jajaran di Kabupaten Kubu Raya, dan tentunya sesuai dengan Visi dan Misi beliau," ia menerangkan.

Meski sempat sedikit merasa waswas Berli meyakini Bupati Kubu Raya akan memberikan yang terbaik bagi dirinya agar dapat maksimal mengabdi kepada masyarakat di Kabupaten Kubu Raya.

Berita Rekomendasi

"Beliau lebih mengetahui kinerja masing-masing pegawai di Kubu Raya ini. Terlebih, Bapak Bupati sangat konsern terhadap pembangunan, khususnya di kesehatan," sambung dia.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas