Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Inilah Pesan KH Dimyati Rois Pada Presiden Joko Widodo, Jangan Sengsarakan Rakyat

Presiden Joko Widodo mengunjungi pengasuh pondok pesantren Al Fadlu Wal Fadillah, Jagalan, Kutoharjo, Kaliwungu, KH Dimyati Rois.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Inilah Pesan KH Dimyati Rois Pada Presiden Joko Widodo, Jangan Sengsarakan Rakyat
Biro Pers Istana Kepresidenan
Presiden Joko Widodo, didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, mengunjungi Pekalongan untuk menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad Saw, Sabtu (8/1/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Dini suciatiningrum

TRIBUNNEWS.COM, KENDAL - Presiden Joko Widodo mengunjungi pengasuh pondok pesantren Al Fadlu Wal Fadillah, Jagalan, Kutoharjo, Kaliwungu, KH Dimyati Rois.

Menurut putra KH Dimyati Rois, Alamudin, tidak ada pembahasan khusus antara ayahnya dan presiden.

Pertemuan keduanya hanya sebatas silaturahmi saja.

“Tidak ada pembicaraan khusus, hanya silahturahmi saja. Pak Joko Widodo sudah lama tidak bertemu abah,” kata Alamudin.

Menurut pria yang akrab di panggil Gus Alam itu, antara Jokowi dan KH Dimyati Rois sudah lama saling mengenal dan lama tidak bertemu.

''Hanya silaturahmi, ayah dan Pak Jokowi kawan lama dan sudah lama tidak bertemu,'' ujar Gus Alam usai menjamu Presiden Jokowi.

Menurut dia, meski hanya silaturahmi biasa, namun Abah Dim memberi masukan terkait persoalan negara.

BERITA REKOMENDASI

Abah Dim juga berpesan agar Presiden Jokowi memimpin dengan adil dan tidak menyengsarakan rakyatnya.

"Seorang pemimpin harus melihat rakyat dengan rasa kasih sayang," terangnya.

Pesan lain yang disampaikan adalah meminta Jokowi harus bersabar, bijaksana, tabah dan tidak mudah menyerah.

''Abah menyampaikan, mengurus negara itu tidak gampang. Harus memikirkan kepentingan rakyat, sehingga senantiasa sabar agar semuanya lebih baik," katanya. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas