Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Preman Kampung Babak Belur Kedapatan Curi Uang di Warung Nasi

Ketika pemilik warung menuju ke dapur, pelaku yang duduk di meja makan lantas mendekati laci tempat penyimpanan uang dan mengambilnya

Penulis: Array Anarcho
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Preman Kampung Babak Belur Kedapatan Curi Uang di Warung Nasi
Tribun Medan/Array Anarcho
Rahman Sinaga (kanan), preman kampung yang babak belur dihajar warga setelah mencuri uang di warung nasi Jl Bunga Cempaka, Rabu (22/2/2017) 

Laporan Wartawan Tribun Medan Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -  Rahman Sinaga (20) warga Jl Djamin Ginting, Medan terpaksa menginap di sel sementara Polsekta Sunggal.

Pasalnya, preman kampung ini nekat mencuri di warung nasi milik Muda Prana Sinuraya (50) di Jl Bunga Cempaka, Kelurahan PB Selayang II, Medan Selayang.

Akibat perbuatannya, pengangguran ini babak belur dihajar warga. Guna kepentingan penyelidikan, Rahman diperiksa di ruang penyidik.

"Pelaku ini awalnya pura-pura memesan nasi. Setelah nasi diantarkan, pelaku kembali memesan teh manis," kata Kapolsekta Sunggal, Kompol Daniel Marunduri, Rabu (22/2/2017) sore.

Ketika pemilik warung menuju ke dapur, pelaku yang duduk di meja makan lantas mendekati laci tempat penyimpanan uang.

Kemudian, pelaku mengambil seluruh uang milik Muda.

Berita Rekomendasi

"Saat hendak melarikan diri, korban memergokinya. Lalu, korban teriak hingga mengundang perhatian warga," kata Daniel.

Adapun barang bukti yang diamankan berupa uang ratusan ribu, serta beberapa uang recehan hasil penjualan makanan. (Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas