Salat Jenazah Hasyim Muzadi Diikuti Ratusan Petakziah
Petakziyah terus berdatangan ke Ponpes Al Hikam Kota Malang yang sekaligus tempat kediaman Kiai Hasyim.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Jenazah KH Hasyim Muzadi akan dimakamkan di Pondok Pesantren Al Hikam 2 Depok, Kamis (16/3/2017).
Jenazah akan diberangkatkan dari Al Hikam Jl Cengger Ayam, Lowokwaru, Kota Malang setelah salat dzuhur.
"Akan diberangkatkan setelah dzuhur melalui Bandara Abdulrachman Saleh," ujar Kapolsek Lowokwaru Kompol Bindriyo kepada Surya, Kamis (16/3/2017).
Jenazah dibawa memakai mobil kereta, dilanjutkan menggunakan pesawat.
Pantauan Surya, jenazah mantan Ketua PBNU saat ini sedang disalatkan di masjid dalam kompleks Ponpes Al Hikam.
Baca: KH Hasyim Muzadi, dari Pimpin PB NU, Calon Wakil Presiden 2004 hingga Jadi Wantimpres
Salat jenazah diikuti ratusan petakziyah.
Sementara itu, petakziyah terus berdatangan ke Ponpes Al Hikam Kota Malang yang sekaligus tempat kediaman Kiai Hasyim.
Kabar meninggalnya Kiai Hasyim sejak sebelum pukul 07.00 WIB.
Keponakan Kiai Hasyim, Alfian Futuhul Hadi menyebut sang paman meninggal dunia pukul 06.20 WIB.