Pangdam I Bukit Barisan Pimpin Gelar Pasukan Pengamanan Kunjungan Jokowi
Gelar pasukan kesiapan pengamanan kunjungan RI 1 digelar di pelataran Engku Putri, Batam Centre, Rabu (22/3/2017) siang.
Penulis: Eko Setiawan
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Batam, Eko Setiawan
TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Gelar pasukan kesiapan pengamanan kunjungan RI 1 digelar di pelataran Engku Putri, Batam Centre, Rabu (22/3/2017) siang.
Gelar pasukan ini langsung dipimpin oleh Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Cucu Sumantri.
Gelar pasukan ini diikuti oleh berbagai instansi kesatuan, seperti dari TNI AD, TNI AU, TNI AL dan Polri.
"Pangdam sudah hadir disini, nanti beliau langsung yang mengambil apel gelar pasukan ini," kata Kabit Humas Polda Kepri yang ditemui di Lapangan Engku Putri, Batam Centre.
Sejauh ini, pasukan masih melakukan persiapan terkait apel gelar pasukan.
Baca: Mabes Polri Gerebek Gudang Sabu di Medan, Dikabarkan Barang Buktinya Ratusan Kilogram
Pantauan Tribun Batam di lapangan, selain personel, juga terlihat baracuda dan kendaaan dinas pengamanan anggota meliter stanby di Lapangan Engku putri Batam Centre.
Kedatangan Presiden Joko Widodo ke Batam untuk mengunjungi Waduk Sei Gong yang ada di Kecamatan Galang Batam.
Semua persiapan sudah dilakukan, jalan menuju ke kawasan tersebut juga sudah disterilkan. (koe)