Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cencen Ditemukan Berlumurah Darah, Tangan dan Kakinya Terikat

Peristiwa diduga perampokan disertai dengan kekerasan terjadi di Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Jumat (7/4/2017) sore.

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Cencen Ditemukan Berlumurah Darah, Tangan dan Kakinya Terikat
Tribun Pekanbaru/Budi Rahmat
Korban Cencen ditemukan di dapur rumahnya setelah menjadi korban perampokan disertai penganiayaan, Jum'at (7/4/2017) di kediamanya di Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru. Saat ditemukan tangan dan kaki korban terikat dan berlumurah darah. TRIBUN PEKANBARU/BUDI RAHMAT 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Peristiwa diduga perampokan disertai dengan kekerasan terjadi di Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Jumat (7/4/2017) sore.

Korban Cencen didapati dalam kondisi tangan dan kaki terikat.

Darah juga tampak mengucur dari beberapa bagain tubuh korban.

Namun nyawa korban masih bisa terselamatkan meski luka parah.

Informasi yang diterima Tribun Pekanbaru, warga sekitar mengetahui adanya peristiwa berdarah tersebut karena teriakan korban.

Saksi salah seorang warga awalnya mendengarkan teriakan korban dari dalam rumah.

BERITA TERKAIT

Kemudian saksi masuk halaman rumah korban namun pintu dalam kondisi terkunci.

Kemudian dia kembali mendengarkan teriakan korban.

Karena takut, saksi warga tersebut menghubungi salah seorang personel polisi.

Barulah dibantu polisi, pintu rumah korban didobrak.

Korban ditemukan di area dapur dalam kondisi tangan dan kaki terikat dan berdarah-darah.

Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Awal Bross, Panam, Pekanbaru.

Kesaksian korban, bahwa pelaku orang yang ia kenal dan sudah biasa ke rumah korban.

Dari peristiwa pelaku mengambil sepeda motor, dompet dan handphone milik korban.

Kasus tersebut masih dalam penyelidikan polisi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas