Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS: Magelang Dilanda Banjir Bandang dan Longsor, 3 Orang Tewas

Terjadi banjir bandang di Desa Sambungrejo, Kecamatan Grabaf, Kabubaten Magelang, sekitar pukul 15.00 WIB, Sabtu (28/4/2017).

Editor: Yulis Sulistyawan
zoom-in BREAKING NEWS: Magelang Dilanda Banjir Bandang dan Longsor, 3 Orang Tewas
grup relawan
Terjadi banjir bandang di Desa Sambungrejo, Kecamatan Grabag, Kabubaten Magelang, Sabtu (28/4/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, MAGELANG - Terjadi banjir bandang di Desa Sambungrejo, Kecamatan Grabaf, Kabubaten Magelang, sekitar pukul 15.00 WIB, Sabtu (28/4/2017).

Berdasarkan informasi awal yang dihimpun Tribunjogja.com, banjir bandang ini mengakibatkan 3 orang yang ditemukan tewas dan dua lagi dalam keadaan selamat.

Berdasarkan informasi SAR Kabupaten Magelang yang dibagikan SAR Klaten kepada Tribunjogja.com, korban yang meninggal dunia antara lain, Sutar (50), Sumisah (60), dan Mirah (30).

Sedangkan korban yang mengalami luka berat ialah Marwan (30) dan Nanda (13).
Selain itu, seorang warga yang bernama Ariyanti sedang dalam proses evakuasi, namun belum bisa dipastikan kondisinya.

Ada juga satu keluarga belum diketahui jumlah dan nasibnya.

Selain itu, di Kecamatan Ngablak, Magelang terjadi longsor.

Longsor tersebut menimpa tiga rumah. Namun hingga berita ini diturunkan belum diketahui nasib penghuninya. (tribun jogja/Oda)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas